Fungsi Match

Fungsi Match digunakan pada microsoft excel pada umumnya untuk menampilkan suatu alamat sel terpilih atau ditetapkan sebelumnya yang terdapat dalam sekelompok data. Fungsi Match masih tergolong pada fungsi lookup dan referensi. 

Secara umum penulisan rumus fungsi Match adalah sebagai berikut :
=MATCH(lookup_value;lookup_array;match_type)
Keterangan :
- Lookup_value : nilai yang akan dicocokan (nilai kunci) yang merupakan bagian dari sekelompok data. 
- lookup_array : range atau tabel data yang digunakan untuk menempatkan nilai yang akan dicocokkan.
- match_type : berisi angka –1, 0, atau 1. Excel akan mencocokkan nilai dalam array. 
 
Fungsi Match
 
penjelasan singkatnya seperti ini.
jika data diurutkan menaik (ascending), dengan isian angka 1, excel akan menampilkan nilai posisi yang sama dengan nilai kunci. jika tidak, yang akan ditampilkan adalah posisi dibawah argumen kata kunci. jika urutan data menurun (descending), excel akan menampilkan komentar #N/A!. Jika typer diisi 0, excel akan menampilkan posisi nilai yang sama dengan nilai kunci. jika type diisi –1, excel akan menampilkan nilai yang tepat. namuin, jika tidak ditemukan akan ditampilkan nilai diatasnya (array dalam urutan menurun). atau jika array disusun dalam urutan menaik, akan dihasilkan #N/A!. jika argumen tidak ditulis, dianggap sebagai isian type 1.

 contoh penerapan kasus seperti diperlihatkan pada gambar diatas, posisi nomor baris dan kolom diganti dengan pilihan range C18:D18 dengan memilih wilayah dan bulan. pilihan tersebut selanjutnya akan dicari posisi nomor baris dan nomor kolom seperti diperlihatkan pada range C22:D22. berdasarkan data pada tabel atau array dan posisi baris serta kolom, pada alamat sel E18 diketahui hasil sesuai dengan pilihan. selamat mencoba.










Comments